Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Daftar Administrasi Guru Dan KS Kurikulum Merdeka

Daftar Administrasi Guru Dan KS Kurikulum Merdeka

Kompetensi seorang kepala sekolah dan guru sangat penting dalam mewujudkan pendidikan yang berkualitas. Dalam Kurikulum Merdeka, kompetensi ini lebih ditekankan pada kemampuan dalam kepemimpinan pendidikan, manajemen, serta penerapan pembelajaran yang mendukung siswa menjadi pembelajar mandiri dan berkarakter

Daftar Administrasi Guru Dan KS Kurikulum Merdeka
Daftar Administrasi Guru Dan KS Kurikulum Merdeka

Kompetensi kepala sekolah dan guru dalam Kurikulum Merdeka sangatlah penting untuk mendukung pembelajaran yang efektif, inovatif, dan responsif terhadap kebutuhan siswa. Kepala sekolah berfokus pada kepemimpinan, manajemen, dan supervisi, sementara guru berfokus pada penguasaan pedagogik, kepribadian, sosial, profesional, dan teknologi. Kompetensi-kompetensi ini akan membantu dalam menciptakan lingkungan belajar yang produktif dan inklusif, sesuai dengan nilai-nilai Profil Pelajar Pancasila.

Kepala sekolah memiliki peran yang sangat strategis dalam keberhasilan implementasi Kurikulum Merdeka. Dengan memiliki kompetensi yang lengkap, kepala sekolah dapat menjadi pemimpin transformatif yang mampu membawa perubahan positif di sekolahnya.

ADMINISTRASI KEPALA SEKOLAH

A. MANAJERIAL

I. Merencanakan Program Sekolah

II. Mengelola Standar Nasional Pendidikan

III. Melaksanakan Pengawasan  dan Evaluasi

IV. Melaksanakan Kepemimpinan Sekolah

V. Mengelola Sistem Informasi Manajemen Sekolah

B. PENGEMBANGAN KEWIRAUSAHAAN

I. Merencanakan Progran Pengembangan Kewirausahaan

II. Melaksanakan Program Pengembangan Kewirausahaan Sekolah

III. Melaksanakan Evaluasi Program Pengembangan Kewirausahaan Sekolah.

C. SUPERVISI KEPADA PENDIDIK DAN TENAGA KEPENDIDIKAN

I. Merencanakan Program Supervisi kepada Guru dan Tenaga Kependidikan

II. Melaksanakan Supervisi kepada Guru dan Tenaga Kependidikan

III. Melaksanakan Evaluasi Supervisi Guru dan Tenaga Kependidikan

IV. Menindaklanjuti hasil supervisi terhadap Guru dalam rangka peningkatan profesionalisme Guru.

V. Merencanakan dan menindaklanjuti Hasil Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas Supervisi Guru dan tenaga kependidikan

Kurikulum Merdeka menuntut guru untuk memiliki transformasi peran yang signifikan. Tidak hanya sebagai pengajar, namun juga sebagai fasilitator, motivator, dan pembimbing bagi peserta didik. Untuk mencapai tujuan tersebut, guru perlu memiliki kompetensi yang lebih luas dan mendalam dibandingkan sebelumnya.

Kompetensi Utama Guru di Era Kurikulum Merdeka:

1. Pedagogik:

  • Penguasaan materi pembelajaran: Memahami secara mendalam materi pelajaran yang diajarkan, serta mampu mengaitkannya dengan kehidupan nyata dan perkembangan zaman.
  • Pengembangan kurikulum: Mampu merancang dan mengembangkan kegiatan pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik peserta didik dan kebutuhan belajar mereka.
  • Pemilihan metode pembelajaran: Menguasai berbagai metode pembelajaran yang aktif, inovatif, dan berpusat pada peserta didik.
  • Penilaian pembelajaran: Mampu merancang dan melaksanakan penilaian yang autentik dan berdiferensiasi untuk mengukur perkembangan belajar peserta didik.

2. Kepribadian:

  • Profesional: Memiliki etos kerja yang tinggi, bertanggung jawab, dan selalu berupaya untuk meningkatkan kompetensinya.
  • Inspiratif: Menjadi contoh yang baik bagi peserta didik dalam hal sikap, perilaku, dan nilai-nilai kehidupan.
  • Kreatif: Mampu berpikir kreatif dan inovatif dalam menghadapi berbagai tantangan dalam pembelajaran.
  • Reflektif: Selalu melakukan refleksi terhadap praktik pembelajarannya untuk perbaikan yang berkelanjutan.

3. Sosial:

  • Komunikatif: Mampu berkomunikasi dengan efektif dengan peserta didik, sesama guru, orang tua, dan komunitas.
  • Kolaboratif: Bekerja sama dengan rekan sejawat dan pihak terkait lainnya untuk mencapai tujuan pembelajaran.
  • Berempati: Memahami perasaan dan kebutuhan peserta didik, serta mampu membangun hubungan yang positif dengan mereka.

4. Profesional:

  • Penguasaan TIK: Mampu memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dalam proses pembelajaran.
  • Manajemen kelas: Mampu mengelola kelas dengan efektif sehingga proses pembelajaran berjalan dengan lancar.
  • Kepemimpinan: Mampu menjadi pemimpin pembelajaran di kelasnya.
  • Lifelong learning: Memiliki semangat untuk terus belajar dan mengembangkan diri.

ADMINISTRASI GURU KELAS/MATA PELAJARAN

A. Kompetensi Pedagogik

1. Menguasai karakteristik peserta didik

  • Buku Absensi Siswa
  • Buku Daftar Kelompok Belajar
  • Buku Pelaksanaan Bimbingan dan Konseling

2. Menguasai teori belajar dan prinsip-prinsip pembelajaran yang mendidik

  • Buku Kalender Pendidikan
  • Jadwal Pelajaran
  • Laporan Hasil Penilaian PKB
  • Laporan Hasil Penilaian Kinerja Guru

3. Pengembangan kurikulum

  • Kurikulum Sekolah
  • Silabus / Alur Tujuan Pembelajaran
  • Program Tahunan
  • Program Semester
  • Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)/Modul Ajar

4. Kegiatan pembelajaran yang mendidik

  • Memanfaatkan RPP/Modul Ajar untuk pembelajaran
  • Memanfaatkan multi sumber
  • Jurnal/Resume Kegiatan Pembelajaran
  • Notula Rapat Dewan Guru
  • Menghasilkan karya siswa

5. Pengembangan potensi peserta didik

  • Buku Kegiatan Ekstrakurikuler
  • Buku Pembinaan Prestasi Siswa Unggulan
  • Buku Catatan Peserta Lomba

6. Komunikasi dengan peserta didik

  • Buku Kunjungan
  • Buku Daftar Kenaikan Kelas/Kelulusaan
  • Daftar Penyerahan Buku Nilai Hasil Belajar Siswa
  • Komunikasi Guru dengan Peserta Didik

7. Penilaian dan evaluasi

  • Buku Pedoman Penilaian
  • Bank soal
  • Buku Daftar Nilai
  • Buku Analisis Hasil Evaluasi dan Perbaikan Pengayaan

B. Kompetensi Kepribadian

1. Bertindak sesuai dengan norma agama, hukum sosial, dan kebudayaan nasional.

  • Berperilaku rukun dengan teman
  • Bertolerensi  dengan  teman  
  • Tidak melanggar hukum dan kode etik guru

2. Menunjukkan pribadi yang dewasa dan taladan

  • Mengenakan  seragam  dan atributnya
  • Berperilaku dan berbicara sopan
  • Terbuka/berbagi pengalaman dengan teman
  • Menjaga nama baik sekolah

3. Etos kerja, tanggung jawab yang tinggi, rasa bangga  menjadi guru.

  • SK Pembagian Tugas Guru dalam PBM dan Bimbingan
  • Dokumen Penilaian Pretasi Kerja PNS (SKP)
  • Buku Pembinaan/Supervisi

C. Kompetensi Sosial

1. Bersikap inklusif, bertindak obyektif, serta tidak diskriminatif.

  • Peduli dengan teman sejawat
  • Perilaku adil terhadap siswa
  • Sikap hormat dan kasih sayang sesama

2. Komunikasi dengan sesama guru, tenaga kependidikan, orang tua, peserta didik, dan masyarakat

  • Buku Kunjungan
  • Hubungan Guru dengan masyarakat
  • Notula Kegiatan KKG

D. Kompetensi Profesional

1. Pengusaan materi, struktur, konsep, dan pola pikir keilmuan yang mendukung mata pelajaran yang diampu.

2. Mengembangkan keprofesionalan melalui tindakan yang efektif.

  • Pengembangan Diri Diri (STTPL/Sertifikat/Piagam)
  • Laporan Hasil Pengembangan Diri 
  • Publikasi Ilmiah (Golongan III/b s.d. IV/e)
  • Karya Inovatif

Demikian informasi terkait dengan Daftar Administrasi Guru Dan KS Kurikulum Merdeka semoga dapat dipergunakan sebagai pengayaan referensi, barangkali dari daftar administrasi tersebut di atas masih diperlukan penambahan, revisi, bahkan perubahan silakan dikembangkan lebih lanjut.

Post a Comment for "Daftar Administrasi Guru Dan KS Kurikulum Merdeka"